Pengaturan Voltase Laser PS2

Pengaturan Voltase Laser PS2 Jangan lakukan jika:• Anda tidak menemukan pesan "Disc Read Error" pada browser ketika mencoba meload games
Bagikan:
PERHATIAN: Pengaturan voltase laser ini adalah hal yang sangat sensitif. Jadi pastikan terlebih dahulu anda sudah mencoba membersihkan lensa dan spindle, mengatur sudut lensa terhadap disc dan membersihkan magnet spindle terlebih dahulu. Lakukan jika ini adalah langkah terakhir anda.

Jangan lakukan jika:
    Anda tidak menemukan pesan "Disc Read Error" pada browser ketika mencoba meload games.
 PlayStation 2 anda adalah versi 4 keatas.
 PlayStation 2 anda hanya error pada beberapa games tidak semua.

Anda boleh lakukan jika:
 Anda bisa main games pada CD tapi tidak pada DVD.
 Anda bisa main games pada DVD tapi tidak pada CD.
 Anda tidak bisa main walaupun telah membersihkan lensa dan spindle.

Peralatan yang akan anda butuhkan.
 Obeng philips standard, plus dan minus.
 Obeng jam, plus dan minus.
 Teman untuk membantu jika ada.


Sebelum anda membongkar casing, lepaskan kabel power supply yang ke steker listrik, kabel stick, kabel audio video dan kabel-kabel lainnya jika ada.

Tempatkan console diatas tempat datar dan bersih dalam kondisi terbalik. Lepaskan semua baut-baut penutup yang jumlah dan posisinya bisa anda lihat pada bagian pengenalan PlayStation 2, dan letakkan dalam suatu wadah agar tidak berserakan. Ingat atau tandai posis 2 buah baut yang berukuran panjang. Setelah semua baut lepas, potong dengan cutter label garansi yang ada dekat port audio video.

Kemudian lepaskan penutup bagian bawah (sekarang lagi menghadap keatas). Setelah terbuka anda akan melihat penutup bagian dalam terbuat dari metal. Lepaskan penutup expansion slot dengan cara langsung ditarik

karena tidak dibaut. Buka 1 buah baut yang menahan metal penutup dan lepaskan metal penutup tersebut.

Pengaturan Voltase Laser PS2
Selanjutnya buka besi expansion slot karena menutupi pengatur voltase laser. Hati-hati karena ada kabel ribbon tipis disana. Setelah besi expansion slot terlepas maka anda akan bisa melihat pengatur voltase laser.
Pengaturan Voltase Laser PS2
 Lebih jelasnya pada laser optic yang dilepas seperti berikut:
Pengaturan Voltase Laser PS2

Disana ada dua buah pengatur voltase laser. Yang sebelah kiri adalah pengatur voltase laser CD dan yang sebelah kanan pengatur laser DVD. Pastikaan anda hanya mengatur yang bermasalah saja. Sebelum mencoba meng-adjust, terlebih dahulu tandai posisi pengatur aslinya dengan spidol. Disaat meng-adjust anda cukup memutar sedikit saja (1 derajat). Putaran kekanan untuk menaikkan voltase dan putaran kekiri untuk menurunkan voltase. Pada kebanyakan kasus anda harus menaikkan voltase untuk meningkatkan kekuatan laser. Sekali lagi ingat, lakukan putaran per 1 derajat saja setelah itu coba jalankan type dics (CD atau DVD) yang bermasalah. Jika belum berhasil ulangi dan ulangi lagi. Kuncinya disini adalah kesabaran anda untuk mencoba. Carilah posisi yang mudah untuk anda mengatur dan mencoba berulang-ulang.
Jika sampai tahap ini belum menyelesaikan masalah, silakan lanjutkan ke tahap selanjutnya.

Mengganti Laser Optik (Optic Lens)


Pastikan laser optic pengganti yang anda beli sama dengan laser optic yang anda punya.


Untuk  mengganti  laser  optic  anda  cukup  membuka  casing  bagian  atas sampai tray CD terlihat. Lalu buka empat buah baut kecil penutup tray bagian atas.

Setelah tutup tray bagian atas terbuka, hidupkan power supply dan buka tray dengan menekan tombol eject. Dan matikan power supply disaat tray sedang terbuka/keluar. Pada posisi ini anda akan melihat dengan jelas laser opticnya.





Untuk membongkar laser optic ini, perhatikan diujung boom/rell laser optic pada bagian belakang ada baut berkepala besar yang menahan boom pada posisinya. Buka baut boom/rell yang sebelah ke pinggir atau kanan jika posisi depan console menghadap ke anda. (Video Tersedia)
Pengaturan Voltase Laser PS2
 
Setelah terbuka angkat boom tersebut berikut laser optic dengan perlahan.
Pengaturan Voltase Laser PS2
 Loloskan boom dari laser dan lepaskan kabel ribbonnya.
Pengaturan Voltase Laser PS2

Selanjutnya anda tinggal pasang laser optic anda yang baru dan atur ulang posisi sudut arah lensa ke disc dengan memutar whitegear untuk memastikan arah lensa sudah tepat.

Selesai sudah, anda dengan mudah bisa mengganti laser optic playstation 2
Honda Kediri Honda Kediri Author
Title: Pengaturan Voltase Laser PS2
Author: Honda Kediri
Rating 5 of 5 Des:
PERHAT I AN: Pengaturan voltase l aser ini adalah hal yang sangat sensitif. J a di pastikan terlebih dahulu anda sudah mencoba me...
Maaf, bagi yang ingi bertanya Fast respon silahkan kunjungi via Fanspage Facebook / Google Plus, +PS2 & COMPUTER KEDIRI - +PSKEDIRI
Bagikan:
Anda baru saja membaca artikel Situs PS2 - Komputer Rakitan kediri yang berkategori CD Kediri, CD/DVD Kediri, Disc Read Error Kediri, DVD Kediri, game Kediri, Laser Optik Kediri, Optic Lens Kediri, Optik Kediri, PS2 Kaset Kediri, Voltase Laser dengan judul Pengaturan Voltase Laser PS2. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://harga-ps.blogspot.com/2015/01/pengaturan-voltase-laser-ps2.html. Terima kasih!

CD

CD/DVD

Disc Read Error

DVD

game

Laser Optik

Optic Lens

Optik

PS2 Kaset

Voltase Laser

Ada pertanyaan ?:

0 comments: