Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total

Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total Tutorial kali ini saya akan memberikan tips dan trik tentang cara memperbaiki atau cara service stik ps2 yang rusak mati total (matot).
Bagikan:
Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total (Matot) - Tutorial kali ini saya akan memberikan tips dan trik tentang cara memperbaiki atau cara service stik ps2 yang rusak mati total (matot).

Dan siapa tahu tutorial ini nantinya bisa bermanfaat buat anda yang lagi membutuhkan sebuah informasi tentang bagaimana cara untuk memperbaiki stik ps2 yang rusak (mati total)!!!!

Tapi sebelum saya membahas lebih lanjut, baca juga artikel saya yang membahas secara detail tentang Cara isi (install) Game PS2 Hardisk Internal, External, dan Flashdisk
 Memperbaiki Stik PS2
Dan inilah tips dan trik cara memperbaiki stik ps2 yang rusak mati total

Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total (Matot)

Namun sebelumnya saya akan memberikan tips dahulu tentang cara memilih stik ps2, tujuannya yakni adalah agar anda bisa memilih sebelum memutuskan untuk membeli stik ps2 seperti yang anda inginkan.

Dan tentu saja informasi ini bagi anda yang lagi mencari sebuah informasi tentang stik ps2 yang mungkin stik yang dirumah sudah pada rusak dan ingin membeli stik yang baru.

Service Stick PS2

Yang perlu untuk anda ketahui ada 4 macam model stik ps2 yang saat ini sering saya jumpai banyak tersebar dipasaran.

Saya akan memberikan gambaran tentang ke 4 macam model stik ps2 tersebut, dan diharapkan agar anda tidak kecewa dikemudian hari disebabkan karena persoalan salah dalam memilih.

Dan inilah ke 4 model stik yang "dimaksud.!!

1. STIK PS2 ORIGINAL
2. STIK PS2 OP
3. STIK PS2 TW KABEL ORI
4. STIK PS2 TW

Dan berikut ciri - ciri dari ke 4 stik tersebut.

1. STIK PS2 ORlGINAL


Kebanyakan stik ps2 original  warna hitam, untuk kabel stik biasanya lebih panjang dan kabel stik jika diraba terasa kasar seperti ada urat-urat.

Lihat contoh pada gambar berikut:

 Memperbaiki Stik PS2
Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total (Matot)

Dan pada stik original tulisan pada tombol biasanya tidak mudah luntur atau rusak.

Perhatikan gambar dibawah ini:

 Memperbaiki Stik PS2
Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total (Matot)

Dan jika dibuka tombol R2 atau L2 tampak PCB terbuat dari mika warna biru tua serta carbon nampak gelap hitam pekat dan alurnya nampak kokoh.

2. STIK PS2 OP

Stik ps2 jenis ini biasanya mempunyai bentuk warna-warni dan harganya lebih murah dari stik ps2 original, dan stik ini yang tergolong laris manis dijual dipasaran.

Mungkin karena faktor harganya yang lebih murah, dan kwalitas stik juga lumayan awet.

Untuk kabel stik jenis ini bila diraba juga kasar dan terasa ada urat-urat, tapi untuk ukuran kabel stik lebih agak pendek dan kaku.

Kalau untuk stik ps2 original kabel stik lebih panjang dan kabel juga lebih lentur. Dan untuk stik jenis OP ini, untuk tombol juga tidak cepat luntur atau rusak.

3. STIK PS2 TW KABEL ORI

Stik jenis ini adalah stik TW tapi berkabelkan ori, atau lebih jelasnya stik ps2 TW yang memakai kabel stik ps2 OP.

Jadi perbedaannya hanya pada kabel tersebut. Dan mengenai ciri-ciri kabel stik ps2 OP sudah saya jelaskan diatas.

4. STIK PS2 TW

Stik TW biasanya berwarna hitam dan untuk tombol cepat luntur atau rusak.

Kabel pendek dan kaku dan jika dibuka untuk pcb nampak biru muda dan tidak memakai mika.

Dan yang perlu diperhatikan untuk stik ps2 original sebagai berikut,, lihat kode dibelakang chassingnya, yaitu harus ada huruf H atau A.

*Kembali ke topik*

Cara memperbaiki stik ps2 yang mati total

Kerusakan yang sering terjadi pada stik ps2 biasanya sebagai berikut:

*Stik ps2 mati total / tidak konek*

*Stik ps2 error atau jalan sendiri*

*Stik ps2 semua tombol tidak berfungsi*

Stik ps2 mati total / tidak konek

Kasus kerusakan stik ps2 yang mati total / tidak konek memang paling sering dialami oleh para pengguna stik ps2, kasus kerusakan seperti ini biasanya adalah karena persoalan dari putusnya kabel stik tersebut.

Coba potong dahulu kabel stik kira-kira kurang lebih sekitar 10cm, selanjutnya kupas kabel dan sambungkan kembali kabel stik ke mainboard stik ps2.

Setelah kabel stik tersambung ke mainboard, langkah selanjutnya adalah masukkan stik ps2 ke port stik console playstation 2, kemudian hidupkan console dan lihat hasilnya!!

Dan jika cara tersebut sudah dilakukan namun stik ps2 masih tidak mau hidup (mati total), maka mungkin saja memang sudah waktunya kabel stik minta diganti.

Solusi: Ganti saja kabel stik dengan yang baru, maka segala permasalahan pasti akan segera teratasi.

Dan jika cara-cara diatas sudah dilakukan namun stik masih bandel juga, maka langkah selanjutnya adalah tuliskan saja semua problem stik ps2 anda dikotak komentar.

Bagi yang ingin mahir service stick ps2, bisa baca tutorial lengkapnya di Panduan Service Playstation 2

Demikian tutorial singkat tentang cara memperbaiki stik ps2 mati total dari saya, dan semoga ada manfaatnya.
Honda Kediri Honda Kediri Author
Title: Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total
Author: Honda Kediri
Rating 5 of 5 Des:
Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total (Matot) - Tutorial kali ini saya akan memberikan tips dan trik tentang cara memperbaiki atau cara serv...
Maaf, bagi yang ingi bertanya Fast respon silahkan kunjungi via Fanspage Facebook / Google Plus, +PS2 & COMPUTER KEDIRI - +PSKEDIRI
Bagikan:
Anda baru saja membaca artikel Situs PS2 - Komputer Rakitan kediri yang berkategori PS2 Kediri, PS2 Slim Kediri, PS2 Tebal Kediri, Stik PS2 Kediri, Tutorial Kediri, Versi PS2 dengan judul Cara Memperbaiki Stik PS2 Mati Total. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://harga-ps.blogspot.com/2015/03/cara-memperbaiki-stik-ps2-mati-total.html. Terima kasih!

PS2

PS2 Slim

PS2 Tebal

Stik PS2

Tutorial

Versi PS2

Ada pertanyaan ?:

0 comments: